Mungkin ada yang bertanya-tanya tentang apa itu Umur Iklan ?
Secara sederhana jawaban yang mudah diterima tentang yang dimaksud umur iklan adalah berapa lama kemungkinan iklan itu secara wajar akan dibaca atau terbaca calon pembeli. Contoh lebih jelasnya adalah seperti ini, Iklan di media cetak harian (koran) akan berumur 1 hari, media cetak mingguan akan berumur 1 minggu, demikian pula yang bulanan ...
Karena terbit media cetak (koran/tabloid) harian, maka iklan yang dipasang pada hari itu akan berpeluang terbaca hari itu juga sebab esok hari akan terbit koran/tabloid yang baru tentunya dengan iklan yang baru juga. Demikian pula media cetak terbit mingguan maka iklan-iklan baru akan muncul di minggu berikutnya, sehingga iklan yang dipasang sebelumnya berpeluang untuk dibaca selama 1 minggu sebelum media minggu berikutnya terbit.
Lalu mana yang lebih menguntungkan ?
Ada beberapa faktor yang terkait, jika berbicara mana yang lebih menguntungkan tentunya diluar laku/tidaknya produk atau jasa yang dijual dalam iklan tersebut, Faktor harga, space/ruang iklan, omzet/oplah dari media cetak itu sendiri tentu akan menjadi bahan pertimbangan
Sabtu, 04 Juni 2016
Langganan:
Posting Komentar (Atom)